KEUTAMAAN SHOLAT DHUHA

KEUTAMAAN SHOLAT DHUHA Huda Cendekia

Bagikan :

Sholat dhuha merupakan salah satu di antara sholat-sholat sunnah yang sangat dianjurkan oleh Rosululloh sholallohu’alaihi wassallam. Sholat dhuha memiliki rahasia yang menakjubkan dengan bertaburkan keutamaan.

Seandainya orang-orang yang melupakannya itu mengetahui keutamaannya, pastilah mereka tidak akan pernah melewatkan untuk sholat dhuha.

Salah satu keutamaannya adalah sebagai pengganti sedekah anggota badan. Manusia memiliki 360 sendi di tubuhnya, yang setiap sendinya patutlah dikeluarkan sedekah pada setiap harinya. Tentu, hal ini merupakan pekerjaan yang sangat sulit untuk dilaksanakan.

Akan tetapi, Rosululloh sholallohu’alaihi wassallam menawarkan solusi praktis untuk mengatasi itu semua, yaitu dengan menggantinya dengan dua rakaat sholat dhuha.

Rosululloh sholallohu’alaihi wassallam bersabda, “Setiap sendi tubuh setiap orang di antara kalian harus disedekahi pada setiap harinya. Mengucapkan satu kali tasbih (Subhanallah) sama dengan satu sedekah, satu kali tahmid (Alhamdulillah) sama dengan satu sedekah, satu kali tahlil (La ilaha illallah) sama dengan satu sedekah, satu kali takbir (Allahu Akbar) sama dengan satu sedekah, satu kali menyuruh kebaikan sama dengan satu sedekah, dan satu kali mencegah kemungkaran sama dengan satu sedekah. Semua itu dapat dicukupi dengan melaksanakan dua rakaat sholat dhuha.” (HR. Muslim dan Abu Dawud).

Semoga kita dapat menegakkan sholat dhuha dan meraih keutamaannya, menunaikan apa yang sepatutnya ditunaikan anggota tubuh kita. Wallohu’alam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Artikel Lainnya

Assalamualaikum,..

Sahabat shalih/shaliha bantu para santri untuk bisa menghafal al-Qur’an yuk, dengan bersedekah di program

Beasiswa untuk Santri Penghafal Al-Qur'an